Tag Archives: Judika

Judika Pilih Tidak Berseteru dengan Ahmad Dhani Meski Dituduh Mencuri Lagu

Penyanyi Judika memberikan tanggapan terkait hubungan baiknya dengan Ahmad Dhani setelah dirinya dituduh mencuri lagu. Ia menegaskan bahwa dia tidak ingin terlibat dalam perselisihan dengan pentolan band Dewa 19 tersebut.

“Daripada kita ribut, lebih baik kita menunggu keputusan sesuai dengan aturan yang berlaku. Aturan itu seharusnya menjadi pedoman dalam setiap aktivitas,” ujarnya saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, pada Kamis (24/4/2025).

Judika yang juga dikenal lewat lagu “Mama Papa Larang” ini memandang niat Ahmad Dhani baik meskipun dirinya disebut mencuri lagu. Oleh karena itu, ia memilih untuk lebih berhati-hati dalam membawakan lagu-lagu dari musisi senior.

“Kalau Mas Dhani bilang aku maling, tidak masalah, karena tujuannya tetap sama. Aku nggak mau berselisih dengan orang yang punya tujuan yang sama. Kami ingin semua ini berjalan lancar, jadi harus ada diskusi bersama mengenai mekanismenya,” tuturnya.

Saat ditanya mengenai komunikasi dengan Ahmad Dhani, Judika menjelaskan bahwa saat ini ia lebih memilih untuk menunggu keputusan yang akan diambil.

“Saya nggak tahu, karena ketua kami baru saja melakukan umrah, jadi kami belum ingin mengganggu hal-hal pribadi semacam ini. Kami lebih baik menunggu keputusan, karena ada banyak penyanyi, dan yang terbaik pasti akan dipilih,” ujarnya.

Judika, yang merupakan suami dari Duma Riris, berharap agar tidak ada lagi perselisihan mengenai hak cipta. Dia juga ingin mengajak para pihak terkait untuk duduk bersama dan berdiskusi menyelesaikan masalah ini, termasuk dengan Ahmad Dhani.

“Mungkin cara terbaik adalah kita berkumpul di tempat yang nyaman, ngobrol santai di warung kopi, tanpa perlu debat panjang. Karena ini harusnya menjadi diskusi, kita semua adalah bagian dari industri ini dan harus menyampaikan hal ini kepada mereka yang menjalankannya dengan maksimal,” tutupnya.

Judika Merespons Santai Tuduhan Mencuri Lagu dari Ahmad Dhani

Penyanyi Judika menanggapi komentar Ahmad Dhani yang menyebutnya mencuri lagu. Ia mengungkapkan bahwa hal tersebut tidak terlalu dipermasalahkannya.

“Saya sebenarnya tidak terlalu peduli dengan itu, karena yang saya lihat adalah tujuannya. Tujuannya sama, yaitu agar pencipta lagu mendapatkan haknya secara langsung,” jelasnya dalam wawancara di tayangan Insert pada Sabtu (12/4/2025).

Judika meyakini bahwa ada pesan positif yang terkandung dalam pernyataan Ahmad Dhani yang cukup tajam tersebut. Ia juga kembali menegaskan bahwa sebagai penyanyi yang juga menciptakan lagu, ia menginginkan adanya kejelasan terkait hak-hak cipta.

Ia berharap adanya pembicaraan bersama pihak pemerintah dan pemangku kepentingan terkait masalah hak cipta. Judika bersama rekan-rekannya di VISI, sebuah gerakan musisi, siap mengikuti peraturan yang sudah ditetapkan jika semuanya sudah jelas.

“VISI lebih mengutamakan mana yang benar. Kalau pemerintah sudah menetapkan aturan dan sistemnya jelas, kami akan mengikuti. Tapi harus ada aturan yang jelas tentang bagaimana sistem ini bekerja,” ujarnya.

Judika menambahkan bahwa saat ini VISI tengah fokus untuk mempertanyakan bagaimana Lembaga Manajemen Kolektif (LMK) mengelola dan menyalurkan hasil hak cipta. Ia berharap adanya transparansi dalam hal ini.

“VISI banyak penyanyi yang awalnya enggan terlibat karena dianggap sebagai pencuri, penyanyi dianggap seperti ini, pencipta dianggap begitu, dan framing seperti ini sangat menyakitkan bagi kami,” katanya.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa ia tidak berniat untuk berselisih dengan sesama penyanyi maupun pencipta lagu, terutama Ahmad Dhani. Yang ia harapkan adalah pemerintah dapat segera menyelesaikan dan merumuskan masalah hak cipta ini dengan tuntas.

“Saya tidak ingin ada keributan di antara kita. Kalau Pak Dhani keras, selama tujuannya untuk memperbaiki industri, saya akui itu. Tapi VISI berharap pemerintah yang turun tangan untuk merumuskan aturan yang jelas,” ujarnya.